Senin, 28 November 2011

Jika Italia Gagal Bayar, Uni Eropa Hancur

Angga Aliya - detikFinance

Roma - Kanselir German Angela Merkel dan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy menyatakan jika Italia gagal bayar terhadap utang-utangnya maka itu merupakan 'akhir dari Uni Eropa'.

 

Hal itu dikemukakan siaran pers dari kantor berita Perdana Menteri Italia Mario Monti pada Jumat waktu setempat seperti dikutip AFP, Sabtu (26/11/2011).

Pada pertemuan kecil yang digelar ketiganya di Strasbourg pada hari Kamis, Merkel dan Sarkozy menyadari bahwa kolapsnya Italia akan mendorong jatuhnya ekonomi seluruh uni Eropa.

Bencana itu bisa menghancurkan seluruh proses penyelamatan krisis utang Eropa dengan konsekuensi akhirnya yang tidak bisa ditebak.

"Italia baru-baru ini menunjukkan kemajuan yang signifikan dalam memperbaiki kondisi fiskal, komitmen ini akan diimplementasikan dengan cepat untuk mendorong pertumbuhan," kata Monti dalam siaran persnya.

"Sarkozy dan Merkel mendukung sepenuhnya akan hal ini," tambahnya.

Sebelumnya, Italia harus bisa menyiapkan dana sekitar US$ 13,2 miliar atau sekitar Rp 118 triliun untuk menutupi utangnya yang sudah menggunung. Karena, jika sampai gagal bayar akan sangat berbahaya bagi Uni Eropa.

Dalam lelang surat utangnya, Italia terpaksa menerima bunga 6,504% untuk surat utang berjangka waktu enam bulan, sedangkan yang berjangka waktu dua tahun sebesar 7,814%. beberapa analis menilai hal ini sangat berbahaya dan bisa menghancurkan negara pizza itu hanya dalam hitungan bulan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar